Diwartakan Ubergizmo, Minggu (29/7/2012), Square Enix telah melakukan modifikasi grafis agar permainan tersebut bisa digunakan oleh perangkat berbasis Android.
Gamer yang pernah memainkan game orisinilnya di NES mungkin akan bisa bernostalgia dengan kehadiran judul ini di Android. Dengan adanya modifikasi grafis itu, game ini kemungkinan akan tampak lebih modern.
Selain perubahan pada menit gameplay-nya, permainan ini masih sangat mirip dengan cerita orisinilnya. Karakter orisinil permainan tersebut pun turut disertakan di dalamnya.
Final Fantasy orisinil ini pertama kali dirilis di Jepang pada 1987. Penggemarnya yang memiliki perangkat Android kini bisa mengunduhnya melalui Google Play dengan banderol harga USD6,99.
Aplikasi ini berukuran 46,39MB dan perlu sisa memori sekira 240MB agar bisa menginstallnya via Google Play.
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !